Selasa, 26 Agustus 2008

PERSONEL WIDHYA LADUNI

Nama-nama Personel Widya Laduni

Vocal :
  1. M. Arifin
  2. Warsono
  3. A. Yani

Keyboard :
  1. Wahyunoto
  2. Amron Setiawan

Drumer : Nuril Huda

Gitar Bass : Ahmad Rokim

Terbang :

  1. Kartono
  2. Supardi
  3. Ahmad Zaidin
  4. Zaeni

Zipin :

  1. Masdi
  2. Muhadi Benk
  3. Andik Aripin

Tamborin : Darwito

Additional Musisi:

  1. Bagus Eko S.
  2. Masruh
  3. Solik
  4. Ana

HADRAH WIDHYA LADUNI


Sebuah group musik yang bernafaskan Islami, didirikan dari sekelompok anak muda yang tergabung dalam ikatan Perguruan Tenaga Dalam "LADUNI" yang berkantor pusat di Jl. Otista, Jember. Dan untuk cabang Tuban berada di Ds. Katerban, Kec. Senori, Kab. Tuban.
Dengan mengusung motto "Bersyi'ar lewat sya'ir, berdendang bernuansa dzikir" tentu group hadrah ini telah malang melintang diberbagai event atau undangan berbagai hajatan.
Pada tahun 2006, group ini pernah mengikuti Festival Musik Islami tingkat Karisedenan Bojonegoro dan ditambah satu Kecamatan yaitu Cepu. Festival ini diselenggarakan oleh Wagub Jatim H. Soenarjo. Alhamdulillah setelah berbagai latihan yang dilakukan group ini mendapat juara I.
Pada tahun 2007 group hadrah Al Laduni mendapat kesempatan rekaman di Perdana Record Surabaya, walaupun dengan banyak rintangan di sana-sini. Pada saat perjanjian kontrak, ternyata nama gruop ini sama dengan group yang ada di Sidoharjo. Maka pihak manajemen mengusulkan untuk mengganti nama group ini. Tetapi dari pihak anggota Al Laduni tidak menghendaki nama Laduni hilang dari nama group. Akhirnya disepakati dengan manambah "Widhya" di depannya, sehingga sekarang menjadi group sholawat "WIDHYA LADUNI"
Tahun 2008 adalah tahun kegembiraan hadrah Widhya Laduni, karena pada bulan April VCD perdana karya Widhya Laduni telah beredar di pasaran. SEMOGA MEMBAWA BAROKAH... AMIN...!